Hobi ngemil semangkuk salad untuk menjaga berat badan tetap ideal? Jangan salah! Salad yang kita konsumsi belum tentu sehat jika tidak tepat memilih salad dressing.

Pilihan salad dressing yang sehat dan baik untuk diet adalah olive oil atau minyak zaitun. Bahan dasar minyaknya bermanfaat membantu penyerapan vitamin yang larut lemak, seperti vitamin A, D, E, dan K.


Olive oil juga mengandung asam lemak tak jenuh dan komponen bioaktif berupa senyawa fenolik dan fitosterol yang dapat meningkatkan kadar kolesterol HDL (kolesterol baik), menurunkan kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat), dan menurunkan tekanan darah.

Kandungan nutrisi yang terdapat di dalam olive oil juga berkhasiat membuat rasa kenyang yang lebih lama, dan mengurangi keinginan mengonsumsi gula sehingga dapat membantu mengontrol nafsu makan. Rasanya pun tak kalah lezat dan segar alami.


Mau camilan lezat tanpa membuat berat badan naik terus? Pilih salad dengan dressing olive oil!


Selalu percayakan kebutuhan dapur Anda dengan Produk Sania dan dapatkan manfaat optimal bagi keluarga.